Tekstil
PT. Sansan Saudaratex Jaya Tekstil didukung oleh teknologi Continuous Process, 35 tahun pengalaman dalam Know-how Teknologi Textile dan Sumber Daya Manusia yang berkualitas. Kami dikenal dengan kualitas produk kain seragam dan fashion Cotton, T/R, T/C dan CVC yang memenuhi standar nasional dan internasional.
Show More
Filosofi Bisnis
Hubungan baik dan pelayanan yang memuaskan
Harga yang bersaing
Kualitas terbaik berstandar internasional
Pengiriman tepat waktu
Peningkatan secara terus menerus di semua aspek
Spesialisasi Kami
Kami mengerjakan proses-proses unggulan yang dapat memenuhi permintaan standard quality yang sangat tinggi untuk jenis kain woven Cotton, T/C, T/R dan CVC, seperti : Continuous Vat Dyeing (Bejana), Reactive Dyeing, dan Pigment Dyeing untuk aplikasi seragam instansi pemerintahan, seragam, workwear dan fashion.
Market
Kemampuan kami untuk menjawab tuntutan standar kualitas yang tinggi membuat kami dapat mengekspor produk kami secara konsisten juga melayani merek-merek lokal dan internasional ternama:
Kami memenuhi keperluan produk kain Instansi-instansi Pemerintah seperti seragam Polri, TNI, Dinas Transportasi, Departement Sosial dan lainnya, dimana tuntutan kualitasnya yang sangat ketat mengharuskan penggunaan metode Pencelupan VAT DYEING (BEJANA).
Environment
Kami berkomitmen terhadap 3R: Reduce – Reuse – Recycle sebagai bentuk kepedulian kami terhadap lingkungan. Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL), water reuse dan caustic recovery plant kami memastikan limbah cair dan B3 yang dihasilkan layak dibuang sesuai dengan baku mutu.
Visi dan Misi
Visi
Menjadi perusahaan manufaktur yang terpercaya, konsisten dan esensial di dalam pasar kain dunia.
Misi
Terus mengembangkan pasar dan membangun hubungan bisnis yang sehat dan saling menguntungkan dengan memberikan pelayanan dan produk terbaik kepada seluruh pelanggan.